Sabtu, 22 Maret 2014

Posted by Unknown | File under :



Inilah kisah tragis seorang ayah yang tega membunuh anaknya sendiri karena terlalu menggilai idol.

Sebelumnya telah dibahas mengenai seorang penggemar EXO yang dibunuh oleh ayahnya. Namun masih banyak yang bertanya-tanya, apa yang sebenarnya terjadi. Tragedi ini terjadi di Beijing pada tahun 2013 lalu, namun kembali menjadi topik panas, karena baru-baru ini ayah dari penggemar EXO tersebut baru menjalani persidangan. Ayah yang bernama Zhou Kai ini kemudian mengisahkan tentang kejadian yang sebenarnya.

Bermula pada November 2013, anak gadisnya yang baru berusia 13 tahun tidak bisa menemukan peraut pensilnya. Hal tersebut ia jadikan alasan untuk tidak pergi ke sekolah. Ayahnya kemudian marah, dan mengatakan, "Kau hanya berada di depan komputer sepanjang waktu. Kau hanya bisa menghabiskan uang saja." Anak tersebut kemudian menjawab, "Ini hanya soal uang. Aku bisa mengembalikannya kepadamu kelak." Ayahnya masih dengan sabar mengatakan, "Kau tidak perlu mengembalikan uang itu padaku. Tidak peduli bagaimanapun mengagumkan para idola ini, mereka tidak mencintaimu seperti orang tuamu. Apakah kau tahu ini mengganggu sekolahmu?" Namun anak tersebut malah menjawabnya dengan kasar, "Aku mencintai mereka ribuan kali lebih daripada aku mencintaimu! Idola lebih baik daripada dirimu!"

Karena kata-kata tersebut, ayahnya kemudian pergi ke dapur dan mengambil sebilah pisau. Ia hanya bermaksud untuk menakuti anaknya. Namun bukannya takut, anak tersebut malah semakin mengeluarkan kata-kata yang tidak menyenangkan. Ia berteriak kepada ayahnya, "Idola jauh lebih baik daripada semua orang tua yang sepertimu!" 

Kesabaran Zhou Kai telah habis, ia langsung menggorok anaknya dengan pisau yang ia ambil dari dapur. "Aku melihat anakku jatuh, berguling dari sofa ke lantai. Aku mencoba untuk menyelamatkannya, namun sudah terlambat." Melihat kejadian tersebut, Zhou Kai kemudian mencoba untuk bunuh diri dengan mengiris pergelangan tangannya. Saat polisi dan ambulan datang, anaknya telah tewas dan Zhou Kai langsung dilarikan ke rumah sakit.

Saat di pengadilan, ia mengungkapkan kisah anaknya yang terlalu menggilai EXO ini. Zhou Kai mengungkapkan bahwa satu tahun belakangan ini, anaknya menghabiskan waktu berhari-hari didepan komputer. Setelah pulang sekolah ia langsung menuju kamarnya, bahkan tidak makan. Zhou Kai kemudian berbicara dengan istrinya, mereka mengetahui bahwa anaknya begitu mengidolakan EXO. Semua pakaian dan benda yang ia beli, berhubungan dengan EXO. Ia juga masuk dalam fanclub EXO, bahkan mengatur jadwal untuk berbagai event.

Zhou Kai mengungkapkan bahwa keluarganya bukanlah keluarga yang berada. Namun anaknya begitu banyak menghabiskan uang, bahkan mencapai ribuan Yuan, hanya untuk membeli barang-barang yang berkaitan dengan EXO. Apalagi pada bulan Oktober lalu, EXO tampil di Beijing. Dengan tiket yang seharga 1,200 Yuan, sedikit memberatkan untuk keluarga Zhou Kai. Namun anaknya ingin menghadiri konser tersebut, bahkan ia juga ingin membelikan satu tiket untuk temannya. Ayahnya kemudian menolak untuk memberikan uang dengan mengatakan, "Kita bukan orang kaya, kita tidak punya uang banyak." Anak ini malah menjawab dengan kata-kata kasar, "Jadi? Kenapa kau tidak menghasilkan banyak uang?" Neneknya kemudian memberikan uang sebanyak 2,700 Yuan untuk memenuhi keinginan anak tersebut.

Zhou Kai mengungkapkan kesedihannya dengan mengatakan, "Ketika aku mendengarnya berkata, 'Idola lebih baik daripada orang tua sepertimu!', aku tidak mampu menahannya lagi. Itu benar-benar membuat hatiku runtuh."

Semoga saja ini bisa jadi pelajaran untuk semua para penggemar yang terlalu fanatik terhadap idolanya.

cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,



Seorang penggemar EXO dibunuh ayahnya sendiri karena lebih mementingkan idola ketimbang orang tua.

Pagi ini 21 Maret 2014, media China merilis artikel yang membahas tentang para penggemar yang terlalu menggilai idolanya. Didalam artikel tersebut dituliskan seorang ayah bahkan tega membunuh anaknya sendiri, karena terlalu menggilai idolanya. Kejadian tersebut terjadi pada 8 November 2013 silam di Beijing. Gadis yang baru berusia 13 tahun ini, menghabiskan waktunya berhari-hari bersama fanbase idolanya. Ayahnya kerap kali memberikan nasehat kepada anak tersebut. Namun, gadis ini tetap saja tidak mau mendengarkan dan tetap menghabiskan waktu untuk idolanya.

Suatu hari, ayahnya kembali memberikan peringatan kepada anaknya. Namun anak tersebut malah mengeluarkan kalimat yang membuat ayahnya berang. Ia mengatakan, "Seorang idola bahkan lebih baik daripada orang tua", hal ini lah yang membuat ayahnya tega membunuh anaknya sendiri. Seorang ayah tersebut akhirnya harus mendekam dipenjara untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Semoga saja di Indonesia sendiri, tidak akan terjadi kejadian yang serupa.

cr : kpopchart.net

Minggu, 16 Maret 2014

Posted by Unknown | File under : , ,


Baekhyun dan Suho EXO mendapatkan album CD bertanda tangan dari Girls' Generation.

Hari ini 16 Maret 2014, Girls' Generation akan tampil di Inkigayo. Sebelum mereka tampil, saat dibelakang panggung, Baekhyun dan Suho yang merupakan MC Inkigayo berfoto bersama Tiffany dan Seohyun Girls' Generation. Mereka juga memamerkan album CD yang sudah ditanda tangani oleh anggota Girls' Generation.

Seraya mengupload foto diatas melalui situs resmi EXO-K, Suho menuliskan, "Dapat CD Girls' Generation bertanda tangan, hehe. Selamat untuk kemenangan pertama kalian, sangat baik sekali jika hari ini juga mendapatkan kemenangan. Aku akan mendukung kalian juga dimasa depan. Girls' Generation dan EXO, semangat!"
cr : kpopchart.net

Sabtu, 15 Maret 2014

Posted by Unknown | File under : ,


Salah satu staff SM Entertainment memberikan petunjuk mengenai comeback EXO.

Baru-baru ini, melalui akun Twitternya, staff SM Entertainment yang bernama Kang Junho memberikan petunjuk tentang comeback grup EXO. Ia mengupload sebuah foto di akun Twitternya yang menunjukkan proses mixing untuk lagu comeback EXO. Ia juga menuliskan, "EXO, segera!" seraya mengupload foto dibawah ini.


Sebelumnya pihak SM Entertainment sendiri memang memberikan pernyataan bahwa EXO akan comeback pada awal pertengahan tahun 2014 ini. Sepertinya, EXO akan melakukan comeback setelah Girls' Generation melakukan promosi untuk lagu terbaru mereka.

Apakah kalian sudah tidak sabar menantikan comeback EXO?
cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,


 Chanyeol dan Chen berikan petunjuk mengenai album baru EXO.

Hari ini 15 Maret 2014, Chanyeol dan Chen EXO diundang dalam program radio SBS Power FM "Kwill's Youngstreet". Kedua anggota EXO ini berbicara tentang kesuksesan mereka di tahun 2013 lalu, dengan banyaknya penghargaan yang mereka peroleh. Saat ditanyai mengenai aktivitas mereka saat ini, Chen kemudian mengatakan, "Kami sedang mempersiapkan album baru, bahkan sudah mulai sejak kami mengakhiri aktivitas kami pada tahun lalu." Namun ia tidak mau membahas lebih jauh lagi, dan mengatakan, "Konsepnya masih rahasia."

Sementara Chanyeol mengatakan, "Para anggota saat ini tengah berlatih dan juga beristirahat diwaktu yang sama."

Apakah kalian sudah tidak sabar menantikan comeback EXO?

cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : , ,
1. Klik ke sini. Harus punya akun ya dahulu.
2. Klik download. (cepet kok)
3. Setelah itu, cek di tempat download. (di file)
4. Trus buka file tersebut. Klik kiri 2 kali
5. Maka (klo gue) terbukanya ‘EXOTIC REGULAR
(trueType)
6. Klik ‘instal’, (bukan yang print)
7. Setelah itu bukalah aplikasi tulis di komputer anda, misal Microsoft Word.
8. Pilih font, pilih yang exotic.
9. Ternyata Font EXO hanya bisa menggunakan huruf kapital (huruf besar) saja, makanya tekan tombol ‘Caps Lock’
10. And….

cr : pendopopena.wordpress.com

Kamis, 06 Maret 2014

Posted by Unknown | File under : ,


B.A.P ungkapkan nama grup mereka memilik arti lain.

B.A.P akan hadir dalam program 'Yoo Hee Yeol's Sketchbook' episode mendatang. Dalam acara tersebut, anggota B.A.P sempat mengungkapkan arti lain dari nama grup mereka. Saat ini para penggemar mengetahui B.A.P sebagai 'Best Absolute Prefect'. Namun juga memiliki arti lain, seperti yang diungkapkan anggota B.A.P, "Sebenarnya arti nama grup kami adalah 'bap' (Nasi/Makanan). Sebelum debut kami pergi ke seorang peramal, dan ia berkata bahwa tidak ada air untuk masa depan kami. Jadi kami berpikir suatu hal yang bisa cocok dengan air, jadi kami memilih nama 'bap'".

Sementara itu, episode 'Yoo Hee Yeol's Sketchbook' yang dibintangi oleh B.A.P ini akan ditayangkan pada 7 Maret 2014 mendatang.
 
cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,


Agensi MR.MR jelaskan alasan mereka menyinggung Girls' Generation.'

Melalui website resmi mereka, Winning Insight agensi dari boy grup MR.MR merilis pernyataan resmi mengenai alasan mereka menyinggung Girls' Generation. Seperti yang diketahui, sebelumnya boy grup MR.MR merilis lagu yang ditujukan untuk Girls' Generation.

CEO Lee Sung Ho menulisnya secara langsung, dan mengatakan, "Aku ingin tekankan terlebih dahulu, bahwa permasalahannya adalah sebuah kesenjangan antara perusahaan kecil dan juga perusahaan besar. Maka dari itu, ini ditujukan untuk SM Entertainment, dan kami tidak punya kebencian terhadap Girls' Generation."

Ia melanjutkan lagi, "Berbeda masalahnya saat menggunakan judul lagu yang sama dibandingkan dengan menggunakan nama grup rookie sebagai judul lagu. Ini memalukan. Ini benar-benar menyakitkan hatiku karena semangat dan keringat yang telah diperjuangkan anggota perlahan-lahan menghilang. Aku, stafku, dan juga anggota MR.MR telah bersimbah darah dan air mata untuk membuat nama MR.MR dikenal oleh publik. Lima buah album yang telah dirilis selama dua tahun ini terbuang sia-sia karena lagu 'Mr.Mr.' Girls' Generation. Semua pencarian kata 'Mr.Mr' diberbagai situs pencarian bukan lagi menunjukkan wajah 
anggota MR.MR, namun hanya menunjukkan MV dari Girls' Generation. Setelah judul lagu baru milik grup populer Girls' Generation terungkap, nama kami langsung lenyap dimana-mana."

"Banyak yang mengatakan kami melakukan ini karena kami ingin menumpang kesuksesan Girls' Generation. Tapi bagaimana jika grup MR.MR telah debut selama dua tahun dibawah agensi besar seperti YG dan JYP? Apakah SM Entertainment akan tetap melakukan hal tersebut?"

Terakhir ia mengatakan, "Aku juga seorang manajer. Sebagai manajer MR.MR, aku akan berusaha untuk melakukan yang terbaik untuk membuat MR.MR bukan hanya sebagai judul lagu saja, namun sebuah nama grup yang berarti."

Bagaimanakah pendapat kalian mengenai pernyataan tersebut?
cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under :

Berikut ini adalah daftar idol pria yang memiliki kemampuan vokal sekaligus kemampuan dance terbaik.

Sebelumnya, KpopChartNet telah membahas mengenai idol-idol yang memiliki kemampuan vokal terbaik. Namun bagaimana jika idol yang memiliki kemampuan vokal dan juga kemampuan dancenya yang luar biasa?

Berikut ini daftar 10 idol pria yang memiliki kemampuan vokal dan dance terbaik yang berhasil dirangkum oleh KpopChartNet.

1. Junsu JYJ
2. Yunho TVXQ
3. Taeyang Big Bang
4. Wooyoung 2PM
5. Gikwang Beast
6. Taemin SHINee
7. Hyunseung Beast / Troublemaker
8. Niel Teen Top
9. Lay EXO
10. Jimin BTS

Apakah idola anda masuk dalam daftar diatas?

cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,

Tak hanya Suho, Tao EXO juga berasal dari keluarga kaya raya.

Beberapa penggemar mungkin sudah ada yang tahu atau masih belum tahu, bahwa faktanya Tao merupakan anggota EXO yang berasal dari keluarga berada. Beberapa waktu Tao berada di China dan dijemput oleh teman akrabnya dengan mobil mewah Maserati Quattroporte model terbaru yang memiliki harga kisaran 300 ribu Dollar Amerika.



Para penggemar kemudian mengetahui bahwa sebelum debut, Tao sudah mengendarai mobil mewah bermerk Mercedes Benz. Ia bahkan berfoto bersama teman akrabnya, saat berada dimobil mewah miliknya tersebut.


Keluarga Tao memiliki villa di daerah Qiangdo, yang merupakan villa yang sangat mahal karena letaknya tepat di dekat pantai.


Hal ini benar-benar membuktikan bahwa Tao benar-benar berasal dari keluarga yang kaya raya. Apakah Tao juga mentraktir anggota EXO lainnya seperti yang Suho lakukan?

cr : kpopchart.net

Rabu, 05 Maret 2014

Posted by Unknown | File under :


Semua grup dari SM Entertainment akan comeback pada tahun ini.

Baru-baru ini perusahaan saham 'Shinhan Investment Corporation' membahas tentang prediksi pendapatan artis SM Entertainment tahun ini. Mereka juga mendapatkan informasi bahwa semua artis SM Entertainment akan melakukan comeback pada tahun ini. Seperti yang mereka ungkapkan, "Dalam porsi musik/album, dari perilisan album pada kuartal pertama (TVXQ, Girls' Generation), kuartal kedua (SHINee, EXO) dan ketiga (f(x), Super Junior, girl grup baru), akan ada peningkatan pendapatan sebesar 31%." Mereka juga mengungkapkan bahwa EXO diperkirakan akan menyumbangkan pendapatan terbesar dari artis lainnya.

Sementara itu, saat ini TVXQ dan Girls' Generation telah melakukan comeback. Jika berdasarkan pernyataan tersebut, maka yang akan comeback selanjutnya adalah SHINee. Apakah kalian sudah tidak sabar menantikan comeback artis-artis SM Entertainment?

cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,

Sehun EXO terlihat sedang hangout bersama Taeyong SM Rookies.

Belum lama ini, Sehun terlihat tengah bersama-sama dengan Taeyong yang merupakan rookie dari SM Entertainment. Keduanya terlihat sedang makan disebuah restoran. Kedua artis SM ini tampak begitu dekat. Hal tersebut memang tidak terlalu mengherankan, karena keduanya merupakan lulusan SMA yang sama.

Lihat foto-foto yang diambil oleh penggemar, saat Sehun dan Taeyong sedang makan disebuah restoran.





cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under : ,



D.O EXO tidak akan menggunakan nama panggungnya lagi.

D.O yang memiliki nama asli Do Kyungsoo, telah dikonfirmasi oleh SM Entertainment bahwa ia tidak akan menggunakan nama panggungnya lagi (D.O). SM Entertainment mengatakan, "Meskipun dia memperkenalkan dirinya sebagai 'D.O' selama penampilannya di film Cart, tetapi mulai sekarang, dia akan mengubah namanya sebagai aktor Do Kyungsoo ketika dia berakting."

Kyungsoo yang akan memulai dengan drama pertamanya 'It's Alright, My Love' dan drama yang akan datang tidak akan menggunakan lagi nama D.O.

Bagaimana menurut Anda dengan nama berubahnya nama panggung D.O ini?
 
cr : kpopchart.net
Posted by Unknown | File under :

China beli drama 'Three Days' dengan harga termahal! 580 juta per-episode.

Drama 'Three Days' yang dibintangi oleh Yoochun JYJ dibeli dengan harga termahal yang pernah ada oleh salah satu stasiun TV China, bahkan mengalahkan drama populer 'You Who Came From The Stars'. Drama ini dibeli dengan harga 50 ribu Dollar Amerika, atau sekitar 580 juta Rupiah. Seperti yang diungkapkan oleh salah satu perwakilan dari produser drama, "Dulu, pasar China memberikan harga dibawah 10 ribu Dollar Amerika per episode. Tapi 'Three Days' dibeli 5 kali lipat dari harga tersebut. Setelah kami mengecek, harga ini adalah harga K-Drama termahal yang pernah ada."

Sementara itu, drama 'Three Days' mulai ditayangkan malam ini, 5 Maret 2014 untuk menggantikan drama 'You Who Came From The Stars' yang telah berakhir minggu lalu.

cr : kpopchart.net